DERITA KAUM MUSLIMIN

By Desember 21, 2017

Dajjal membawa surga dan neraka. 
Para nabi, berpesan: pilih nerakanya, tetaplah dalam derita selama ada ridho Alloh di dalamnya.

DERITA KAUM MUSLIMIN


Belajar agama dan mengenal Islam dari KH. Zainudin MZ.  Kami sekeluarga mendengar ceramahnya di tahun 1987.  Usiaku saat itu masih 13 tahun dan duduk di bangku SMP kelas III..  Meelalui radio kami sekeluarga berkumpul.


Setahun sebelumnya aku mengenal dunia islam melalui buletin kecil IQRO.  Saking lamanya, aku sendiri lupa siapa pihak yang menerbitkan IQRO' itu.  Yang jelas buletin sederhana itu membuatku memimpikan sesuatu.  


"Suatu kota di New Mexico Amerika Serikat, terdapat komunitas muslim yang utuh.  Sebuah kampung kecil yang menjalankan syariat Islam dengan baik.  Produksi makanan halal mereka usahakan sendiri karena sulitnya mendapatkan makanan halal di luar sana"


Dari buletin itu pula aku mengetahui perjuangan dan derita rakyat Palestina. Saat itulah air mata persaudaraan pertama kali aku teteskan.  Ya Rasululloh, derita ummat ini yang selalu membebani pundakmu.  Memenuhi rongga dadamu.  Menggelayuti pikiranmu.  Di zaman ini derita itu mendera kami.


"Bolduzer Israil kembali meratakan pemukiman rakyat Palestina.  Dinding rumah bergetar runtuh di depan mata pemiliknya.  Barang-barang berharga rusak begitu saja di depan mata. Jerih payah mendapatkannya tak lagi dipikirkan.  Satu kata ingin melawan.


Perlawanan dengan batu-batu segenggaman tangan dibalas dengan muntahan timah panas. Orang tua, anak-anak dan wanita menjadi sasaran membabi buta tentara Israel.  Anak meregang nyawa di pelukan orang tuanya. Gadis diperkosa di depan ayahnya. Orang tua di bunuh di depan anaknya."


Kejadian lebih dari tiga puluh tahun yang lalu itu, kembali terjadi.  Makin menggila dan meluas.  Bukan hanya Palestina, Suriah, Yaman, Mesir, Somalia, Sudan, hingga Rohingya.  Inikah bagian dari fase Dajjal?


Rasululloh bersabda, dalam Hadits riwayat Muslim ada disebutkan: Kami bertanya: “Wahai Rasulullah! Berapa lamakah ia (dajjal) akan tinggal di muka bumi ini? Nabi saw menjawab: Ia (dajjal) akan tinggal selama 40 (empat puluh) hari. Hari yang pertama seperti setahun dan hari berikutnya seperti sebulan dan hari ketiga seperti seminggu. Kemudian hari yg masih tinggal lagi (yaitu 37 hari) adalah sama seperti hari kamu yg biasa.


Adakah derita ummat ini karena penolakan pada kehendak Yahudi, Amerika dan Inggris yang menjadi kendaraan Dajjal.  Bukankan kejayaan Inggris mendominasi dunia selama seribu tahun?  Amerika menjadi negara Adidaya menggantikan Inggris.  Amerika akan berkuasa seperduabelas bagian dari lamanya kekuasaan Inggris. Bila dibulatkan akan sekira-kira seratus tahun.  Kini Isrel sudah terwujud, ia sedang bersiap-siap menjadi negara adidaya selama seperempat bagian dari kejayaan Amerika Serikat.  Tidak heran Amerika begitu semangat membantu Israel.


1. Fase Pertama

Satu hari akhirat senilai dengan 1000 tahun. Sehari seumpama setahun maknanya satuannya dalam tahun. Menilik sifat kekuasaan dan perbuatannya, bisa jadi fase pertama ini berwujud kerajaan Inggris. Lambang kerajaan Inggris sangat bersesuaian dengan ciri Dajjal dalam Injil.



Melalui kerajaan Inggris yang merupakan kekuatan dunia saat itu. Bukan suatu kebetulan jika monarki Inggris sudah berkuasa sejak tahun 900 dan menjadi kekuatan yang mendominasi dunia sampai 1900.

Dan mereka meminta kepadamu agar azab disegerakan, padahal Allah sekali-kali tidak akan menyalahi janji-Nya. Sesungguhnya sehari di sisi Rabbmu adalah seperti seribu tahun dari tahun-tahun yang kamu hitung.

(QS.22:47)

Dia mengatur urusan dari langit ke bumi, kemudian (urusan) itu naik kepada-Nya dalam satu hari yang kadarnya (lamanya) adalah seribu tahun menurut perhitunganmu.

(QS.32:5)

2. Fase Kedua

Melihat sepak terjang Amerika Serikat, sangat mungkin bila Amerika Serikat ditafsirkan sebagai wujud Dajjal Fase ke-2.  Jika masa Dajjal seperti sehari sesama dengan 1000 tahun, maka masa Dajjal seperti sebulan berarti 1000 tahun:12, yang berarti 83 tahun.

Pada tahun 1917, Amerika terlibat di dalam perang dunia I, dan keterlibatan itu menjadikan awal lahirnya sebuah negara adidaya. Sejak saat itulah peralihan masa dajjal dimulai menjadi ”satu hari seperti satu bulan”.


Tahun 1917 ditambahkan dengan 83 tahun, maka akan sampai pada tahun 2000.


Pada tahun 2000, Bush dilantik menjadi presiden, 2001 (9/11) WTC dibom. Semua penelitian independen membuktikan bahwa tragedi 9/II adalah pekerjaan yang dilakukan orang dalam (insider).Tahun 2002, Afganistan diinvasi; tahun 2003, Irak yang diinvasi; tahun 2006, Lebanon diinvasi ; tahun 2007, bulan September, Amerika Serikat telah mendirikan basis pertahanan di 10 negara sepanjang wilayah Timur Tengah.


Ketika Dajjal seperti sebulan maka Amerika Serikat adalah pusatnya.

Dan dollar sebagai mata uangnya. Piramida pada uang satu dollar Amerika terpancung diatasnya dan mata satu (dajjal) turun untuk melengkapi piramida. Mereka percaya bahwa piramida tidak akan sempurna sebelum Dajjal bermata satu turun ke dunia. Dan piramida adalah simbol bahwa mereka harus membentuk sistem yang bersifat Dajjal, sebelum dajjal berkenan turun ke dunia ini.

Sebagaimana apa yang telah disabdakan Nabi Muhammad 1500 tahun yang lalu.

Rasulullah berdiri di hadapan manusia menyanjung Allah dgn sanjungan yang merupakan hak-Nya kemudian menyebut Antikristus-Dajjal dan berkata: “Aku memperingatkan kalian dari tidaklah ada seorang nabi kecuali pasti akan memperingatkan kaum tentang Dajjal. Nuh ‘alaihissalam telah memperingatkan kaumnya. Akan tetapi aku akan sampaikan kepada kalian satu ucapan yang belum disampaikan para nabi kepada kaumnya. Ketahuilah dia itu buta sebelah adapun Allah (Tuhanmu) tidaklah demikian.”

3. Fase Ketiga

Dengan formula yang sama, kita harus membagi lagi angka 83 dengan angka 4 (1 bulan = 4 minggu), maka hasilnya kurang lebih 21 tahun.

Allah yang lebih mengetahui, tetapi jika tahun 2000 adalah tahun permulaan masa pemerintahan dajjal selama “seminggu” maka dengan menambahkan 21 tahun, berarti tahun 2020-2023 tergantung kita merujuk kepada perhitungan bulan atau matahari. 


Tibalah kita ke akhir rencana Dajjal. Pada saat ini, mereka berharap akan memindahkan dan mengamankan pemerintahan dunia ke Israel, di mana yang dipertaruhkan lebih dari sekedar negara kecil, melainkan sebuah ide besar, yaitu Tatanan Dunia Baru, Dunia baru dimana mereka berharap Dajjal berkenan hadir ke dunia dalam wujud fisik. 


Wahyu 13: 18 “Yang penting di sini adalah hikmat: Barangsiapa yang bijak, baiklah ia menghitung bilangan binatang itu, karena bilangan itu adalah bilangan seorang manusia dan bilangannya adalah ENAM RATUS ENAMPULUH ENAM (666)”. Gereja menyebut angka 666 sebagai ‘The Mark of the Beast” atau “The Evil Trinity”.

Dalam masa inilah mereka berharap dapat merebut Yerusalem dan membangun kembali Kuil setelah Al-Aqsa dihancurkan, untuk menyambut kedatangan Antikristus dajjal.


4. Fase Keempat
Dajjal tinggal selama 37 hari sebagai hari-hari biasa menandakan wujud Dajjal akan nampak dalam dimensi yang sama dengan kita.  Massa inilah ujian terberat bagi ummat manusia.

Rasululloh berpesan:
Dajjal membawa surga dan neraka.  Pilih nerakanya, tetaplah dalam derita selama ada ridho Alloh di dalamnya.

Pantaslah derita demi derita melanda orang-orang beriman, ternyata Dajjal sedang terus bekerja.







You Might Also Like

0 komentar